Kecukupan Gizi pada Rentang 1000 Hari Pertama Kehidupan Sebagai Upaya Penanggulangan dan Pencegahan Stunting di Desa Niitanasa

Authors

  • Leniati Ali Program Studi D-IV Teknologi Laboratorium Medis Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Mandala Waluya
  • Rahmawati Program Studi Magister Kesehatan Masyarakat Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan Universitas Mandala Waluya
  • Noviati Program Studi Sarjana Kesehatan Masyarakat Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan Universitas Mandala Waluya

DOI:

https://doi.org/10.54883/jpmba.v1i2.677

Keywords:

Stunting, 1000 hari pertama kehidupan, Niitanasa

Abstract

Kekurangan gizi akan mempengaruhi kualitas sumber daya manusia dan secara perlahan berdampak pada tingginya angka kematian ibu, angka kematian bayi, angka kematian balita, dan rendahnya usia harapan hidup. Kekurangan gizi selama kehamilan dikaitkan dengan hambatan pertumbuhan janin, stunting, wasting, dan menjadi penyebab 3 juta kematian anak setiap tahun atau 45% dari semua kematian anak. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memberikan pengetahuan dan pemahaman tentang bahaya stunting dan kebutuhan gizi pada saat hamil terhadap ibu balita dan ibu hamil di Desa Niitanasa. Setelah dilakukan sosialisasi  tentang bahaya stunting pada balita dan kebutuhan gizi pada ibu hamil maka dapat diketahui responden telah memperoleh pemahaman yang cukup dan dapat menerapkannya ke dalam kehidupan sehari-hari. Diharapkan kepada Petugas Kesehatan di Desa Niitanasa hendaknya selalu mengontrol perkembangan balita dan gizi ibu hamil agar terhindar dari risiko stunting.

Downloads

Published

2022-12-30