Peran Perawat Menyongsong Era 5.0 untuk Profesionalisme dan Keselamatan Pasien

Authors

  • Nawawi Program Studi Ilmu Keperawatan Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan Universitas Mandala Waluya
  • Zahalim Program Studi Ilmu Keperawatan Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan Universitas Mandala Waluya
  • Apriyanti Program Studi Ilmu Keperawatan Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan Universitas Mandala Waluya
  • Merry Pongdatu Program Studi Ilmu Keperawatan Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan Universitas Mandala Waluya

Keywords:

Profesionalisme, Keselamatan Pasien

Abstract

Pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat di kantor sekretariat PPNI Kota Kendari bertujuan untuk meningkatkan Profesionalisme dan Keselamatan Pasien dalam pemberian pelayanan kesehatan, sehingga meningkatkan keselamatan Pasien dalam pemberian pelayanan kesehatan. Pengetahuan tersebut diperlukan untuk meningkatkan mutu pelayanan dan kepuasan pasien.

Target khusus yang ingin dicapai dalam kegiatan ini adalah dapat meningkatkan profesinalisme dan keselamatan pasien. Perawat memiliki peran penting untuk mencegah terjadinya infeksi nosokomial, pasien jatuh, dekubitus dan nyeri. Keselamatan pasien harus disadari dan menjadi ruh untuk setiap perawat. Budaya keselamatan pasien dapat berjalan baik jika setiap perawat memiliki kesadaran, keterbukaan dan kejujuran sebagai sikap profesionalisme perawat.

Metode yang digunakan dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat berupa seminar keperawatan peran perawat menyongsong era 5.0 untuk profesionalisme dan keselamatan pasien.

Downloads

Published

2022-10-01