Peran Dukungan Sosial Orang Tua Terhadap Efikasi Diri Remaja Di Kota Kendari

Authors

  • Muhammad Syukri Siradjuddin Prodi Psikologi, Fakultas Ilmu Sosial dan Bisnis. Universitas Mandala Waluya
  • Nendar Perdana Ramadhan Prodi Psikologi, Fakultas, Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Halu Oleo
  • Zulaeni Esita Prodi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini, Universitas Muhammadiyah Kendari

DOI:

https://doi.org/10.54883/janaloka.v1i1.292

Keywords:

Dukungan sosial, Efikasi Diri, Remaja

Abstract

Adanya dukungan sosial orang tua pada remaja seharusnya membuat diri remaja mampu merasa percaya diri dan meyakini bahwa dirinya mampu menghadapi setiap hal yang akan dihadapinya baik di masa saat ini maupun di masa depan, namun hasil di lapangan menunjukan bahwa beberapa remaja yang terjadi terlihat kurang percaya diri ketika mengambil sebuah keputusan ke depan. Dukungan sosial orangtua sendiri dapat diartikan sebagai segala bentuk bantuan seperti kasih sayang, penghargaan, integrasi sosial, ikatan yang dapat diandalkan, bimbingan, serta bantuan orang tua pada anak supaya anak merasa dihargai, dicintai serta mendapatkan manfaat secara emosional. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mencari sejauh mana peranan dukungan orang tua terhadap efikasi diri remaja di kota Kendari. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain korelasional dan menggunakan teknik nonprobability sampling (convenience sampling) yang melibatkan subjek sebanyak 84 remaja dengan rentang umur 16-17 tahun. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan skala dukungan orang tua dan skala efikasi diri. Hasil penelitian menunjukan bahwa dukungan sosial orang tua tidak mempunyai peran terhadap efikasi diri yang dapatdilihat dari nilai signifikan 0.448 (p > 0.05).

Downloads

Published

2023-06-30